Hasil Pertandingan Onic vs Evos di MPL ID S12 Minggu Ke-3: Ling Kairi Keluar Sebagai Player Of The Match

Sabtu 05 Agustus 2023 berlangsung pertandingan antara Onic Esport vs Evos Legend di Week atau Minggu ke 3 ini. Pertandingan berjalan dengan sangat seru. Onic yang sedari Early Game atau awal mulainya Game 1 dan Game 2, sangat kewalahan dengan permainan dari Evos Legend yang menguasai berbagai Objektif seperti Turtle dan Turret. Perbedaan Gold yang cukup tinggi membuat Evos menguasai jalannya pertandingan. Namun semua itu sirna karena di Late Game Onic mampu membalikkan keadaan. Dan berikut hasil di Game 1 dan Game 2 dari Onic vs Evos di MPL ID S12 Week/ minggu ke 3:

Hasil Game 1 Onic vs Evos

Hasil Pertandingan Game 1 Onic Vs Evos

Di Game 1, Evos Legend yang menguasai jalannya pertandingan, berhasil menumbangkan Kiboy dan terjadi First Blood. Selain itu kontes Turtle pertama pun dapat dimenangkan oleh Sutsujin sekaligus berhasil mencuri Purple Buff dari Onic Esports. Ini menjadi hal yang sangat merugikan bagi Onic terutama bagi Kairi yang bertugas sebagai Jungler karena kehilangan turtel dan Purple Buff. Dimana seperti yang kita ketahui Purple Buff sangat penting untuk seorang Jungler.

Walau Turtle ke 2 berhasil diraih oleh Kairi, berbagai objektif masih dimenangakn oleh Evos Legend dengan berhasil menghancurkan 2 Turret di Top Line dan Buttom Line. Namun perlahan Onic mulai bangkit dan mendominasi jalannya pertandingan ketika berhasil meraih Lord yang pertama dengan selakigus menumbangkan 4 Player dari Evos Legends. Dan 6 Turret dari Evos Lengend pun langsung hancur di momen tersebut.

Dan Lord yang ke 2 kembali berhasil menjadi mili dari Onic Esports dan sekaligus menjadi penentu kemenangan di Game yang ke 1 dan sementara Onic unggul atas Evos dengan skor Onic 1 vs 0 Evos.

Di pertandingan tersebut Onic CW dengan Hero Wanwan nya berhasil menjadi MVP dengan statistik (K/D/A): 6/1/5, GPM: 813 dan KP(%): 85%.

Hasil Game 2 Onic vs Evos

Hasil Pertandingan Game 2 Onic Vs Evos

Di Game yang ke 2 Onic berhasil menekan Evos dan mendapatkan Turtel yang pertama untuk Kairi. Namun permainan Kaja dari Vannstrong dan Faramis Cr1te sangat merepotkan para player Onic dan di turtle yang ke dua berhasil diamankan oleh Sutsujin.

Di perebutan turtle yang ke 3 terjadi war dari ke 5 player masing-masing tim dan sangat disayangkan Onic harus kehilangan 3 playernya dan hanya 1 dari Evos sehingga turtle kembali bisa diamankan oleh Onic Esports. Dengan begitu berbagai objektif seperti Turtele dan Turret kembali dimenangakn oleh Evos Legend.

Onic Esports mengalami kerepotan setelah momen tersebut, di tim Fight selalu harus kehilangan 3 player. Dengan tertinggalnya Onic dari segi Jumlah Gold dan berbagai objektif, membuat Kairi sering melakukan Splitpush dengan Hero Ling yang sangat mudah untuk melakukan Movement secara cepat dan Orange Buff dari Evos pun selalu berhasil diraih oleh Kairi. Turret di Top Line pun secara perlahan mulai hancur.

Dan puncak dari Game 2 Onic vs Evos terdapat di menit ke 18. Ketika tim Evos memaksakan untuk melakukan tim Fight, momen tersebut dimanfaatkan oleh Kairi untuk melakukan Split Push tanpa disadari oleh para Player Evos dan terjadi lagi Evos harus terkena serangan split push dari Kairi dan dominasi Evos dengan berbagai objektif yang berhasil diraih harus sirna karnea kairi berhasil menghancurkan Base Turret. Lagi dan lagi Evos minus 1 Maps di laga tersebut.

Dengan begitu di Match kali ini Onic berhasil menang atas Evos dengan skro Onic 2 vs o Evos. Berkat permainan apik dan momen Splitpush tersebut, Onic Kairi keluar sebagai Player of The Match dengan Heri Ling nya.

Adapun statistik Ling dari Onic Kairi yaitu (K/D/A): 7/1/4, GPM: 825 dan KP(%) : 92%. Dengan kemenangan tersebut, Onic melaju ke peringkat 2 Klasement MPL ID S12

Klasemen MPL S12 Minggu ke 3

PeringkatTIMW/LMatch
Rate
Game
W/S
Game
Rate
AGG
PTS
1RRQ5-183%11-473%+7
2ONIC4-267%9-469%+5
3BTR4-267%8-562%+3
4EVOS3-260%7-558%+2
5DEWA UNITED3-350%6-843%-2
6AURA2-340%5-645%-1
7REBELLION2-340%5-742%-2
8GEEK2-433%6-940%-3
9AE0-50%1-109%-9
Dapatkan update informasi terbaru seputar Mobile Legends dengan cara mengikuti channel Telegram @mlbb_arena.

Tinggalkan komentar