27 Juli 2023, Arsenal tim besutan Arteta akan menjamu FC Barcelona (Barca)yang ditangani oleh Xavi. Pertandingan akan disiarkan langsung oleh Trans 7 dan akan dimulai pukul 09:30 WIB. Pertandingan kali ini menjadi sangat menarik karena akan tersaji adu taktik Legenda Barcelona yang sama-sama berposisi sebagai pelatih yaitu Arteta vs Xavi yang merupakan pemain Barcelona era kepelatihan Pep Guardiola. Arsenal dan Barcelona sendiri selama ini telah melakukan 4 pertandingan di semua ajang dan Barcelona masih kokoh dengan selalu menang di setiap pertandingannya.
Perbedaan Liga dari Arsenal yang merupakan tim dari Premier League (Inggris) dan FC Barcelona di LaLiga (Spanyol) membuat kedua tim ini bertemu hanya di aang internasional seperti UEFA Champions League yang merupakan perhelatan akbar antar Tim yang berada di Benua Eropa. Akankah Arsenal mampu mematahkan dominasi Barcelona dan memenangkan laga kali ini di Soccer Champions Tour 2023? Mari kita bahas beberapa kemungkinan dan prediksi dari jalannya pertandingan ini:
Susunan Pemain Arsenal vs FC Barcelona
Susunan pemain yang akan diturunkan oleh Arsenal vs FC Barcelona (Barca)kemungkinan akan terdapat beberapa pergantian di kubu Arsenalkarena mengalami kekalahan di pertandingan pertama ketika melawan MU dengan skor 0:2. Hal tersebut akan membuat Arteta yang merupakan pelatih dari Arsenal akan merubah taktik dan susunan pemain. Dan berikut perkiraan susunan pemain Arsenal vs FC Barcelona di Soccer Champions Tour 2023:
Pemain Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale (GK), Jorginho, Gabriel Mangalhaes, Takehiro Tomiyasu, Benjamin White, Kai Havertz, Martin Odegaard, Thomas Partey, Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Leonardo Trossard.
Pemain FC Barcelona (4-3-3): Andre ter Stegen (GK), Kounde, Eric Garcia, Araujo, Marcos Alonso, Frenkie de Jong, Gavi, Pau Prim, Raphinha, Ferran Torres, Robert Lewandoski.
Statistik Arsenal vs FC Barcelona
Arsenal di 3 laga persahabatan yang telah di lakoni di bulan Juli ini memiliki statistik yang cukup baik walau harus kalah di pertandingan terakhir ketika berhadapan dengan Man United dengan skot (0-2) di Soccer Champions Tour 2023. 2 Pertandingan lainnya yaitu ketika berhadapan dengan Numberg pada 14 Juli 2023 berakhir dengan skor imbang (1:1) dan menang melawan MLS All Star dengan skor (0:5) pada 20 Juli 2023.
Sedangkan FC Barcelona di bulan juli ini baru saja melakoni 1 laga persahabatan melawan Vissel Kobe pada 6 Juni 2023 dan berakhir dengan kemenangan Barcelona dengan skor (0-2). Sebenarnya Barcelona sudah di jadwalkan melawan Juventus pada tanggal 23 Juli 2023 sebagai laga pembuka Soccer Champions Tour 2023, namun beberapa pemain FC Barcelona mendapatkan musibah dengan terpapar Virus yang membuat pertandingan tersebut harus dibatalkan.
Head to Head Arsenal vs FC Barcelona
Head to Head (h2h) antara Arsenal vs FC Barcelona sendiri telah melakoni 4 kali pertemuan dan hingga saat ini FC Barcelona belum sama sekali menelan kekalahan dari Arsenal karena dari 4 pertandingan tersebut selalu dimenangkan oleh Barcelona. Dan berikut Head to Head lebih lengkapnya:
- Pertemuan perdana mereka tersaji pada 9 Maret 2011 pada pertandingan UEFA Champions League atau Liga Champions. Laga tersebut berakhir dengan skor kemenangan Barcelona 3 vs 1 Arsenal
- Pertemuan Ke-2 tersaji 5 tahun berikutnya di tahun 2016 masih di ajang yang sama yaiut Liga Champions dan pertandingan tersebut berakhir dengan skor Arsenal 0 vs 2 Barcelona.
- Pertandingan selanjutnya atau lebih tepatnya di pertandingan ke 3 mereka masih di tahun yang sama dalam babak lanjutan Liga Champions, Barcelona kembali memenangkan pertandingan tersebut dengan Skor yang cukup telak yaitu Barcelona 3 vs 1 Arsenal
- Dan pertandingan terakhir mereka tersaji di ajang Laga Friendly Match pada tanggal 5 Agustus 2019 dan Barcelona masih mendominasi kemenangan atas Arsenal dengan skor tipis Barcelona 2 vs 1 Arsenal.
Prediksi Pertandingan Arsenal vs FC Barcelona
Prediksi jalannya pertandingan masih cukup sulit untuk di prediksi karena dari kedua tim terdapat beberapa pemain yang hengkang dan masuk. seperti yang terjadi di Barcelona sendiri terdapat beberapa pilar penting yang pada musim ini berpindah ke tim lain. Seperti yang kita sama-sama ketahui sang Captain Segio Busquet telah menyusul Lionel Messi untuk memperkuat Inter Miami dan terdapat beberapa rumor seperti Bek Kiri andalan Barcelona yaitu Jordi Alba yang juga akan bergabung dengan Inter Miami.
Kepindahan beberapa pemain tersebut membuat performa tim masih dalam pembentukan cara bermain dan menentukan formula yang tepat untuk mengisi slot utama tim tersebut. Namun Arsenal dan Barcelona tentu merupakan tim besar dengan sederet pemain muda berbakat akan menyajika pertandingan yang seru dan menegangkan.
Prediksi Skor Arsenal vs FC Barcelona Hari Ini
Prediksi Skor yang akan terjadi di pertandingan Arsenal vs Barcelona kemungkinan akan kembali dimenangkan oleh FC Barcelona dengan skor tipis Arsenal 1 vs 2 Barcelona. Hal tersebut dilihat dari pertandingan terakhir mereka yaitu Arsenal menelan kekalahan dari MU (0-2) dan Barcelona berhasil menang dari Vissel Kobe (0-2).
- Pediksi PSIS Semarang vs Selangor FC di Internasional Friendly Match 10 September 2023
- Prediksi Sevilla vs Real Betis di Friendly Match 3 Agustus 2023
- Prediksi Atletico Madrid vs Real Sociedad di Friendly Match 3 Agustus 2023
- Prediksi Chelsea vs Borussia Dortmund di Friendly Match 3 Agustus 2023
- Prediksi AC Milan vs FC Barcelona di Soccer Champions Tour 2 Agustus 2023